OP: Voyage Chronicles adalah game tarung aksi berlatar adegan dari anime One Piece. Banyaknya tokoh populer di game ini memungkinkanmu untuk membentuk tim baru guna melancarkan serangan terbaik dan menghentikan serangan grup lawan.
Dalam OP: Voyage Chronicles, kamu dapat membuka banyak tokoh yang dapat dikerahkan saat menyusun strategi bertarung. Mengalahkan musuh adalah hal yang penting jika kamu ingin membantu Nami dan teman-teman. Untuk melakukannya, rencanakan setiap serangan dengan cermat. Penting untuk diingat bahwa keahlian beberapa tokoh jika digabung akan menciptakan combo yang dahsyat, jadi cobalah untuk menemukan pasangan terbaik di antara anggota tim.
Setelah siap melawan musuh, duel akan berlangsung secara otomatis. Tapi, kamu dapat meningkatkan kecepatan perang sambil menambahkan keahlian khusus tertentu yang akan memberimu keuntungan ekstra. Berjuanglah untuk mengalahkan kejahatan. Lakukan semua ini sambil mendapatkan hadiah yang dapat kamu manfaatkan untuk meningkatkan atribut tokoh One Piece sehingga mereka jadi lebih kuat.
OP: Voyage Chronicles menghadirkan estetika yang akan membuatmu merasa menjadi bagian langsung dari dunia One Piece. Dengan bertarung dan menang melawan setiap rival bersama tim, tokohmu dapat cepat naik level. Kamu bahkan dapat membentuk klan sendiri bersama teman-teman untuk merasakan sensasi online.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 5.0 ke atas
Komentar
game terbaik yang pernah ada, tetapi tambahkan kode QR untuk membawa akun Anda ke perangkat lain
Bagus
Sejak kemarin saya tidak bisa lagi membukanya, langsung masuk ke mode layar hitam setelah 1 detik atau memaksa saya keluar. Kenapa ini terjadi?
One Piece: Mainkan setelahnya, ini menyenangkan
Saya tidak bisa membuka aplikasi